Tuesday, March 20, 2007

Snorkling di Pantai Sebuku


SELAMA perjalanan meninggalkan kawasan Krakatau terbersit penyesalan karena batal berenang dan snorkling di pantai sekitar pulau-pulau cagar alam itu. Gelombang laut memang tidak memungkinkan untuk menempuh perjalanan ke sana. Kami maklum meskipun ngiler karena panorama bawah air di sana sangat indah. Terumbu karang masih terjaga indah, ikan berwarna-warni berenang bebas, dan laut bening terang.

Awak kapal motor menawarkan pantai lain di lintasan pulang ke Canti untuk membayar penyesalan kami. “Nanti bisa berenang di antara Pulau Sebuku dan Sebuku Kecil,” katanya. Kami menunggu. Satu jam setelah melewati Pulau Sebesi akhirnya tampak pantai berpasir putih di antara dua pulau Sebuku. Laut berwarna biru bening hingga ke dasarnya.

Kami menceburkan diri dan menyelam sepuasnya di sini. Sayang, terumbu karang di bawah air ternyata banyak yang rusak. Ikan-ikan pun jarang tampak berenang, kecuali beberapa ekor yang tampak lincah di dalam air. Di pantai kelihatan dua kapal katir (bercadik) milik nelayan menepi. Mungkin mereka mau mengaso setelah lelah berada di tengah laut. Pulau Sebuku memang cocok untuk persinggahan dalam perjalanan laut. Dari sini tinggal satu jam lagi ke Canti.--nt

No comments: